Rabu, 25 Maret 2015

Nomor Atom


Nomor Atom
Nomor atom adalah bilangan yang menyatakan banyaknya proton yang dimiliki oleh suatu atom. Nomor atom juga sering disebut sebagai nomor proton. Bilangan ini juga menyatakan banyaknya elektron yang dimiliki oleh atom atau unsur karena atom umumnya bersifat netral. Masing-masing atom atau unsur memiliki nomor atom yang khas. Hal ini merupakan salah satu karakeristik yang membedakan unsur satu dengan unsur lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar